Sore ini sedikit berbagi lagi tentang membuat Obat asma dengan madu dan daun kemangi.
Ya, madu dan kemangi sudah lama dikenal dapat menyembuhkan penyakit asma. Orang orang dulu bahkan menggunakannya sebagai minuman kesehatan yang diminum setiap hari.
Saya tidak mampu menjelaskannya secara ilmiah karena saya bukanlah tabib. Tapi, beberapa pengalaman nyata harus kita akui tips ini sangat bermanfaat bahkab dalam beberapa kasus, penyakit asma ini dengan cepat disembuhkan.
Bagaimana cara membuat obat asma atau bengek tersebut yang berdasarkan bahan dasar madu dan kemangi?. Sangatlah sederhana.
Pertama, siapkan madu setengah gelas dan daun kemangi muda beberapa mg saja. Sekiranya akan bisa menjadi segelas untuk sekali minum.
Kedua, haluskan kemangi dan ambil airnya kemudian campurkan dengan madu asli tersebut. Bisa juga anda langsung blender kemanginya dengan dicampur madu asli langsung dan menyatu lalu kemudian diminum.
Tidak ada efek samping mengkonsumsi kemangi. kemangi adalah salah satu sayuran yang memang banyak gizi dan manfaatnya untuk tubuh.
Nah, silakan anda mencobanya. Pengalaman yang ada konsumsi kemangi dan madu seperti ini jika dihajatkan untuk pengobatan dibutuhkan waktu yang cukup. Cobalah pertama-tama konsumsi selama paling kurang 1 minggu. Jika belum senbuh waktunya ditambah. Bahkan bagi penderita asma akut dianjurkan untuk mengkonsumsinya selama 6 bulan.
Demikian sedikit tips singkat tentang obat asma dengan madu dan kemangi semoga bermanfaat.
0 Response to "Obat Asma Madu dan Kemangi"
Post a Comment